Tuesday, 23 August 2016

Membuat Server Repository Local


Haii..balik lagi sama gua Supriyanto sekarang gua bakal bahas tentang Membuat Server Repository Local. Server Repository ini bisa  Local dan Interlocal tergantung kebutuhan anda, Keuntungan dari membuat server Repository sangat terasa jika ingin mensimulasikan banyak Server. Jadi kita tidak perlu membuat repository Local pada banyak server yang ingin kita config , melainkan hanya 1 saja sebagai Server Repository.
Ok ,langsung saja kekonfigurasi Membuat Server Repository Local.

* Topolgy


* Konfigurasi IP Address
konfigurasi ip address bisa menggunakan GUI/Core tapi gua disini memilih menggunkan GUI dengan mengetikan Command : nmtui
Lalu pilih edit a connection.
Tambahkan IP  address sesuai yang akan anda konfigurasi, contoh disini gua menggunakan ip address seperti gambar dibawah.
Setelah menambahkan ip lalu Restart networknya dahulu dengan Command :

Konfigurasi Server Repository local

1. Masukan DVD installer CentOs 7

Lalu pilih DVD CentOs kalian, disini gua pakai CentOs versi 7.

2. Mount DVD

Sekarang lakukan Mount dvd installasi ke directory /mnt dengan cara mengetikan command atau perintah  : mount /dev/cdrom /mnt/ 

3. Masuk kedirectory Packages

Setelah kita berhasil melalukan mount DVD installasi selanjutnya kita masuk ke directory Packages yang berisi semua file-file paket yang sudah di bundle dalam  DVD CentOS.

4. Installasi Aplikasi Createrepo dan vsftpd

Untuk membuat Repository local dibutuhkan aplikasi Createrepo, tapi sebelum kita menginstall kita harus menginstall dependencies/data-data untuk menjalankan aplikasi createrepo.
Berikut ini adalah command atau perintah menginstall dependencies:

1.rpm -ivh libxml2-python-2.9.1-5.e17.x86_64.rpm
2.rpm -ivh deltarpm-3.6-3.e17.x86_64.rpm
3.rpm -ivh python-deltarpm-3.6-3.e17.x86_64.rpm

Dalam penulisan command dependencies bisa menekan tombol "Tab" fungsinya adalah mempercepat penulisan command/perintah.
Setelah menginstall dependencies selesai, baru kita menginstall paket createrepo dengan command:
rpm -ivh createrepo-0.9.9-23.e17 .noarch.rpm
Setelah installasi createrepo selesai selanjutnya Install vsftpd.
Penjelasan :
1. rpm : sebuah ekstensi penginstallan pada suatu sistem operasi.
2. ivh : untuk menampilkan status paadd saat kita melaksanakan perintah.
3. libxml12-python-2.9.1-5.el7.x86_64 : ini adalah contoh sebuah nama packet nya yang ingin di install.
5. Membuat Folder

Buat folder untuk Repository didalam folder /var/ftp/pub/, lalu copy semua paket yang ada difolder /mnt/Packages/ ke foder  /var/ftp/pub/localrepo/ .

6. Membuat file Repository

Setelahnya semua tercopy ,langkah selanjutnya membuat file Repository dengan nama localrepo.repo yang diletakan di folder /etc/yum.repos.d/.
Command atau perintah membuat filenya yaitu: vi /etc/yum.repos.d/localrepo.repo
Setelah memasukan command vi /etc/yum.repos.d/localrepo.repo , maka akan masuk kedalam file tersebut, tetapi ketika masuk file masih kosong. Maka isi file tersebut dengan Sintak yang ada pada gambar dibawah ini. 
Cara  mengeditnya dengan menekan tombol "insert" pada keybord. Setelah semua Sintak selesai dimasukan maka cara save sekaligus keluarnya adalah tekan Escape(esc) pada keyboard lalu ketik :wq lalu tekan enter.

Baseurl adalah directory yang berisi paket-paket yang telah dicopy tadi.

1. baseurl : ini adalah di mana folder yang nantinya akan ditentukan untuk menyimpan atau menjadi destinasi pemanggilan nya nanti.
2. [localrepo] : ini sebagai id repo nya anda bisa ganti sesuai dengan yang anda ingin kan.
3. gpgcheck : ini adalah nomor urutan dari repo nya nanti nya akan kebuat ,kenapa gua memberi nomor urut 0 ? di karenakan repo yang gua buat ini hanya satu jadi, otomatis nanti mau tidak mau si centos nya ini akan memilih repo lokal ini pas ingin menginstal.
4. enabled : ini berfungsi untuk menghidupkan atau mengatifkan repo nya, 1 artinya di hidupkan bila 0 tandanya tidak di hidukan. 
7. Proses building Local Repository

Selanjutnya kita akan melakukan pengelompokkan/pembuatan suatu directory. Createrepo ini akan membuat repo lokal nya, dan menaruh nya di directory /var/ftp/pub/
Ok setelah proses selesai coba kita lihat apakah repo yang kita buat sudah ada atau sudah di bentuk anda bisa mengecek nya dengan perintah yum repolist.

8. Lakukan clean yum cache dan update Repository

setelah di buat kita clear cache nya terutama yum cache nya, ketikan perintah di bawah ini. 
setelah di bersihkan cache nya kita update supaya perubahan yang kita buat pada saat konfigurasi nanti nya akan dapat di implementasikan dan diaktifkan.

9. Stop Firewall dan Disable Firewall

setelah kita buat repo lokal nya , sekarang kita non aktifkan system firewall nya, lah kenapa di matikan? system firewalld di matikan, bertujuan supaya si client dapat mengakses server repo lokal nya dan tidak blok oleh firewall, untuk mematikan firewalld nya ketikan perintah ini.
* systemctl : perintah ini di gunakan untuk me manage services.
* stop : di gunakan untuk mematikan suatu vitur atau services atau yang lain nya, stop ini serupa dengan restart, disable,enable,start dan lain nya.
* firewalld: adalah sebuah system yang ingin di manage, kalimat ini bisa di ganti sesuai dengan aplikasi apa yang ingin di manage services nya contoh telnet,network dan masih banyak yang lain nya.


10. Konfigurasi Selinux

Selinux ini berfungsi sebagai system proteksi os linux centos itu sendiri, hampir sama seperti firewalld tetapi, fungsi nya ini lebih menjuruh ke system policty pada centos yang berfungsi melindung centos supaya , system yang kita gunakan ini tidak di otak atik, oleh sebuah system yang lain nya. hubungan nya dengan server repo lokal adalah client ini tidak akan bisa akses repo nya bila selinux ini masih hidup, nanti si client akan terdeteksi sebagai ancaman, di karenakan pada saat si client ini meminta repo lokal, ada suatu system/data diminta bergerak/diminta oleh si client (dalam hal ini system/data nya itu repo lokal). jadi supaya si client ini dapat minta repo nya kita matikan firewalld nya dan tidak terkecuali si system policty ini yaitu selinux. 
untuk mematikan selinux kita harus mengedit system nya, dengan cara mengikuti perintah pada gambar dibawah. 
Ubah SELINUX nya menjadi seperti gambar dibawah.
Before:
 After :

11. Aktifkan Vsftpd

FTP ini berfungsi sebagai media client nantinya, agar dapat melakukan sebuah update dan juga instalasi packet yang berasal, dari server repo lokal, yang kita buat tadi.
Jika tadi kita sudah install dan belum mengatifkan nya, kita aktifkan sekarang supaya si client ini dapat mengakses, untuk mengatifkan ketikan perintah di bawah ini.

KONFIGURASI CLIENT

1. Konfigurasi IP Address

konfigurasi ip address bisa menggunakan GUI/Core tapi gua disini memilih menggunkan GUI dengan mengetikan Command : nmtui
Lalu pilih edit a connection.
Tambahkan IP  address sesuai yang akan anda konfigurasi, contoh disini gua menggunakan ip address seperti gambar dibawah.

Setelah menambahkan ip lalu Restart networknya dahulu dengan Command :

2. Proses building Local Repository

kita bikin indentitas repo nya, caranya dengan membuat dan mengedit menggunakan vi.

3.  Mengisi Identitas Repo


Untuk client akan di tambahkan ip pada baseurl nya di lanjutkan lokasi repo yang kita buat pada server repo lokal nya.
Cara  mengeditnya dengan menekan tombol "insert" pada keybord. Setelah semua Sintak selesai dimasukan maka cara save sekaligus keluarnya adalah tekan Escape(esc) pada keyboard lalu ketik :wq lalu tekan enter.

4. Lakukan Backup

Selanjutnya lakukan proses backup semua repo yang ada agar tidak terkoneksi langsung ke internet. Dengan cara masuk ke directory /etc/yum.repos.d/ ,perintah untuk masuk ke directory yaitu cd /etc/yum.repos.d/. Lalu pindahkan semua file dengan Command:
1. mv CentOs-Base.repo CentOs-Base.repo.backup
2. mv CentOs-Debuginfo.repo CentOs-Debuginfo.repo.backup
3. mv CentOs-Sources.repo CentOs-Sources.repo.backup
4. mv CentOs-Vault.repo CentOs-Vault.repo.backup
Dalam penulisan command bisa menekan tombol "Tab" fungsinya adalah mempercepat penulisan command/perintah.

setelah kita tambahkan ektensi backup pada setiap repo default nya  dan nanti nya hanya akan terlihat repo lokal dari server repo yang kita buat.

5. Lakukan Pengujian

Kita coba untuk menginstall sebuah aplikasi , Disini gua mencoba menginstall nano.

Sekian tutorial Membuat Server Repository local dari gua selamat mencoba dan Semoga bermanfaat :D
Tunngu tutorial selanjutnya ya (y).

0 komentar

Post a Comment