Wednesday 10 August 2016

Cara membuat Repository Local di CentOS 7

Haii...Balik lagi sama gua Supriyanto Sekarang gua bakal bahas tentang Membuat Repository Local pada CentOS 7.

Pada konfigurasi Membuat Repository Local kali ini sangat berpengaruh pada Besar atau kecilnya huruf pada perintah yang dijalankan. Jadi, ikuti saja tutorial yang gua buat ya dalam penulisan command atau perintahnya.
Sekarang gua bakal bahas sedikit tentang repository local. Repository local adalah Repository yang tidak berada di internet atau offline. Jadi, kita bisa mengakses kapan pun karena offline.

1. Masukan DVD Installer CentOS 7

Pertama klik kanan pada icon bergambar cd atau yang gua beri tanda kotak hijau di dibawah pojok kanan .

Lalu pilih DVD CentOs kalian, disini gua pakai CentOs versi 7.

2. Mount DVD

Sekarang lakukan Mount dvd installasi ke directory /mnt dengan cara mengetikan command atau perintah  : mount /dev/cdrom /mnt/ 

3. Masuk ke directory packages

Setelah kita berhasil melalukan mount DVD installasi selanjutnya kita masuk ke directory Packages. Pada directory Packages inilah langkah-langkah selanjutnya dijalankan.

4. Installasi Aplikasi Createrepo

Untuk membuat Repository local dibutuhkan aplikasi Createrepo, tapi sebelum kita menginstall kita harus menginstall dependencies/data-data untuk menjalankan aplikasi createrepo.
Berikut ini adalah command atau perintah menginstall dependencies:

1.rpm -ivh libxml2-python-2.9.1-5.e17.x86_64.rpm
2.rpm -ivh deltarpm-3.6-3.e17.x86_64.rpm
3.rpm -ivh python-deltarpm-3.6-3.e17.x86_64.rpm

Dalam penulisan command dependencies bisa menekan tombol "Tab" fungsinya adalah mempercepat penulisan command/perintah.


 Setelah menginstall dependencies selesai, baru kita menginstall paket createrepo dengan command:
rpm -ivh createrepo-0.9.9-23.e17 .noarch.rpm

5. Membuat directory dan Copy file

Setelah semuanya terinstall sekarang kita membuat directory terlebih dahulu untuk memasukan semua Packages dari CentOs DVD. (kotak warna biru)

Setelah itu lakukan  proses copy semua file dari CentOs DVD yang terletak di Packages ke repo.(kotak warna hijau)


6. Membuat File Repository

Setelahnya semua tercopy ,langkah selanjutnya membuat file Repository dengan nama localrepo.repo yang diletakan di folder /etc/yum.repos.d/.
Command atau perintah membuat filenya yaitu: vi /etc/yum.repos.d/localrepo.repo

Setelah memasukan command vi /etc/yum.repos.d/localrepo.repo , maka akan masuk kedalam file tersebut, tetapi ketika masuk file masih kosong. Maka isi file tersebut dengan Sintak yang ada pada gambar dibawah ini. 
Cara  mengeditnya dengan menekan tombol "insert" pada keybord. Setelah semua Sintak selesai dimasukan maka cara save sekaligus keluarnya adalah tekan Escape(esc) pada keyboard lalu ketik :wq lalu tekan enter.

7. Proses Building Local Repository 

Lakukan proses Building local Repository dengan command atau perintah: createrepo -v /repo/

Maka proses building sedang berjalan seperti gambar dibawah ini.

8. Lakukan Backup

Selanjutnya lakukan proses backup semua repo yang ada agar tidak terkoneksi langsung ke internet. Dengan cara masuk ke directory /etc/yum.repos.d/ ,perintah untuk masuk ke directory yaitu cd /etc/yum.repos.d/. Lalu pindahkan semua file dengan Command:

1. mv CentOs-Base.repo CentOs-Base.repo.backup
2. mv CentOs-Debuginfo.repo CentOs-Debuginfo.repo.backup
3. mv CentOs-Sources.repo CentOs-Sources.repo.backup
Dalam penulisan command bisa menekan tombol "Tab" fungsinya adalah mempercepat penulisan command/perintah.
9. Lakukan clean yum cache dan update Repository

Lakukan pembersihan/ clean cache dengan mengetikkan command : yum clean all

Lakukan update repository dengan menggunakan command ; yum update

10. Melihat list dari Repository

Langkah selanjutnya melihat list dari Repository yang telah kita buat , cara melihatnya menggunakan command : yum repolist 
Hasilnya dapat dilihat pada kotak merah yang ada pada gambar dibawah ini.

11. Lakukan tes penginstallan 

Dalam tes penginstallan gua menginstall nano untuk mengecek apakah source yang diambil dari repository yang sudah gua buat atau tidak, pada kotak biru terlihat itu adalah repository yang sudah gua buat tadi. Maka pembuatan Repository local telah berhasil.

Penjelasan :
  • baseurl : ini adalah di mana folder yang nantinya akan ditentukan untuk menyimpan atau menjadi destinasi pemanggilan nya nanti.
  • [localrepo] : ini sebagai id repo nya anda bisa ganti sesuai dengan yang anda ingin kan.
  • gpgcheck : ini adalah nomor urutan dari repo nya nanti nya akan kebuat ,kenapa gua memberi nomor urut 0 ? di karenakan repo yang gua buat ini hanya satu jadi, otomatis nanti mau tidak mau si centos nya ini akan memilih repo lokal ini pas ingin menginstal.
  • enabled : ini berfungsi untuk menghidupkan atau mengatifkan repo nya, 1 artinya di hidupkan bila 0 tandanya tidak di hidukan. 
  • rpm : sebuah ekstensi penginstallan pada suatu sistem operasi.
  • ivh : untuk menampilkan status pada saat kita melaksanakan perintah.
  • libxml12-python-2.9.1-5.el7.x86_64 : ini adalah contoh sebuah nama packet nya yang ingin di install.

Ok,sekian Tutorial membuat Repository Local dari gua Selamat Mencoba dan Semoga bermanfaat ya (y)
Tunggu tutorial selanjutnya ya dari gua :D

0 komentar

Post a Comment